Selasa, 28 Februari 2017

Merawat Smartphone

Tips dan Cara Merawat Smartphone yang Efektif!

Pada zaman yang makin modern ini kebutuhan telekomunikasi semakin meningkat pesat.  Dari anak-anak sampai orang tua menggunakan alat komunikasi simple nan praktis baik itu untuk berkomunikasi ataupun sekedar untuk hiburan saja. Berbagai smartphone di dunia ini mempunyai berbagai macam bentuk dan sistem operasi yang berbeda dengan brand ataupun merk yang bermacam-macam pula. Jika anda pengguna smartphone tentunya anda tidak menginginkan perangkat anda cepat rusak serta tidak awet bukan? Oleh karena itu diperlukan tips dan cara merawat smartphone yang optimal untuk membuat smartphone anda agar tetap terlihat bagus luar-dalam serta menjalankan fungsinya dengan baik. Nah bagaimanakah cara merawat smartphone yang benar? Nah berikut ini Begawei akan membagikan tipsnya untuk anda semua.

Keajaiban Makkah

7 Keajaiban di Makkah-Madinah

1. Makkah (Ka’bah)
Gambar
Para astronot telah menemukan bahwa planet Bumi itu mengeluarkan semacam radiasi Radiasi yang berada di sekitar ka’bah ini memiliki karakteristik dan menghubungkan antara Ka’bah di planet Bumi dengan Ka’bah di alam.

Terbentuknya Benua dan Samudra

Sejarah Terbentuknya Benua dan Samudra 

Sejarah terbentuknya benua dan samudra | Proses Terbentuknya benua dan samudra  benua dan samudra memiliki proses-proses dalam pembentukannya dan memiliki fakta-fakta ,  benua terdiri atas 6 dan samudra terdiri atas 4  diantara  benua-benua dan samudra-samudra tersebut memiliki proses-proses dalam pembentukannya yang telah lama terjadi yang membuat proses terbentuknya benua dan samudra sulit untuk diketahui tetapi ada seorang ahli yang memiliki teori tentang proses terbentuknya benua dan samudra yang sampai saat ini hanya dia yang mampu menggambarkan proses terbentuknya benua dan samudra ini, Untuk lebih jelasnya tentang Sejarah Proses terbentuknya benua dan samudra dan siapakah yang mengemukakan teorinya tentang proses terbentuknya benua dan samudra sebagai berikut.

Microsoft Excel

Cara Mudah Menentukan Ranking Kelas di Microsoft Excel 

Seiring dengan era globalisasi yang semakin maju, kita pun dituntut untuk mengikuti kemajuan tersebut agar tidak gagap teknologi. Sebagai guru / tenaga pengajar tugas kita saat ini tidak sebatas pada proses belajar mengajar di kelas, namun setidaknya juga menguasai teknologi tersebut agar pekerjaan lebih mudah terselesaikan dengan baik. Salah satunya adalah ilmu komputer dan khususnya aplikasi Office, baik itu Word, Excel atau PowerPoint.

Kumpulan Puisi Karya Chairil Anwar





Posting kali ini tentang Puisi karya Chairil Anwar. Sebelumnya apa kabar nih sahabat blogger semuanya ? mudah-mudahan baik ya, amin.

Poin yang harus diketahui sebelum menjadi CEO

Lima poin yang harus diketahui sebelum menjadi CEO di usia muda

Young Success CEO
Berapa usia Mark Zuckerberg saat ia memikirkan pembuatan raksasa jejaring sosial Facebook? Pemuda kelahiran 1984 tersebut sudah meluncurkan Facebook di tahun 2004 dan kini karya buatannya tersebut meraup IPO sebesar USD 16 milyar (Rp 210 triliun) membuat ia menjadi 29 pemuda terkaya di dunia saat usianya 28 tahun.
Di Indonesia sendiri sudah ada pemuda lainnya yang sukses menjalankan usaha startup di usia muda, sebut saja William Tanuwijaya melalui Tokopedia yang menjadi panutan karena berhasil mendapat investasi sebesar USD 100 juta (Rp 1,2 triliun) di 2014 lalu. Atau founder BukaLapak Achmad Zaky yang sukses meraih nilai transaksi lebih dari Rp 1 triliun di 2014 dan empat kali mendapat investasi untuk startup-nya di usia yang tergolong muda.
Kiri-Kanan: CEO Bukalapak Achmad Zaky dan CEO Tokopedia William Tanuwijaya
Kiri-Kanan: CEO Bukalapak Achmad Zaky dan CEO Tokopedia William Tanuwijaya
Fenomena pengusaha sukses di usia muda bukan lagi impian belaka. Hal ini dapat menjadi suntikan semangat positif bagi generasi muda untuk mulai mencoba terjun di dunia entrepreneurship di usia semuda mungkin. Beberapa investor juga tertarik untuk memberikan pendanaan pada pemimpin muda dengan alasan visioner kaum muda yang semangat untuk meraih kesuksesan.
Baca juga: 3 cara Indonesia menjadi lebih menarik bagi investor asing
Namun sayangnya, pendidikan formal tidak selalu dapat diandalkan untuk membentuk generasi muda agar memiliki pemahaman menjalankan bisnis, terlebih di era internet yang kini kian pesat berkembang. Berikut lima tips pilihan Tech in Asia bagi Anda yang ingin menjalankan bisnis di usia muda:

1. Ketahui perbedaan antara entrepreneur dan CEO

Hal pertama yang perlu diketahui seorang CEO muda adalah terdapat pergeseran makna dari seorang entrepreneur menjadi CEO. Seorang entrepreneur dapat menjadi agent of change ; mereka selalu berpikir di luar hal biasanya, menerobos segala tantangan, dan pionir dalam industri. CEO memiliki peranan yang lebih dari itu semua.
CEO selalu terlibat dalam pengembangan tim dan sangat profesional dalam menyelesaikan pekerjaannya. Ia sebelumnya telah memikirkan segala infrastruktur dan kebutuhan di sekitarnya. Berbeda dengan entrepreneur yang hanya fokus pada tugas yang harus diselesaikan sendiri, seorang CEO sudah menyiapkan daftar yang harus dikerjakan semua orang yang terlibat di dalam perusahaan.
Seorang entrepreneur dapat memberi saran dan opini terbaik kepada teman dan keluarga saat dibutuhkan, namun CEO harus dapat mengelola timnya dengan baik setiap harinya. Banyak yang mampu menjalani peran sebagai entrepreneur, namun untuk menjadi CEO, kesulitannya jauh lebih tinggi. Anda akan mengemban tanggung jawab yang lebih besar kepada tim untuk menjalani perusahaan.

2. Memiliki standar fleksibel

Bayangkan bila Anda di usia muda sudah menjadi CEO. Tentunya hal ini akan mengubah standar yang biasa ditetapkan, karena dalam sebuah penyelesaian pekerjaan, Anda akan berurusan dengan beragam orang dari tim. Sebagai CEO, yang Anda tidak hanya mencari cara menyelesaikan sesuatu, tapi mengubah persepsi Anda bahwa tiap orang mampu menyelesaikan tugasnya masing-masing. Beri tim waktu untuk menyelesaikan pekerjaan agar tercapai kualitas yang lebih tinggi. Intinya, buang jauh-jauh ego perfeksionis Anda dan pikirkan cara agar tim dapat menuju standar yang ditetapkan perusahaan.

3. Lihat berbagai hal dengan cara yang berbeda

Ini menjadi hal krusial yang dihadapi seorang CEO. Keputusan yang diambil kadang memang tidak seperti yang dipikirkan kebanyakan orang, seperti evaluasi bisnis, pemilihan rekan kerja, atau bahkan memutuskan mitra potensial untuk bisnis Anda. Pemikiran ini memang tidak bisa didapat begitu saja, melainkan melalui proses yang panjang dan pengalaman. Mulai belajar untuk memastikan bahwa keputusan yang diambil akan memberi pengaruh di jangka panjang. Menggunakan perspektif yang telah terlatih akan lebih memudahkan untuk mencapai visi bisnis yang didambakan dengan mudah.

4. Mengetahui kendala sama pentingnya dengan peluang

tantangan peluang cara solusi terbaik
Sumber: LikeThisYa
Dapat memecahkan berbagai masalah mungkin sifat alamiah seorang entrepreneur, namun akan menjadi bencana bila tidak memiliki kemampuan untuk mengatasi sebuah masalah agar tidak terus tumbuh dan bisa berbuah masalah baru. Semakin tua usia Anda, akan semakin sulit melupakan krisis saat proposal Anda ditolak klien potensial, atau pitching Anda ditolak investor. Seorang CEO dapat melihat adanya potensi naik atau turunnya keberhasilan sebuah perusahaan melalui kemampuan pengambilan keputusannya. Bila Anda ingin menjadi CEO sukses, cepatlah bangkit dari masa krisis dan pikirkan solusi atas masalah tersebut.

5. Bersikaplah senatural mungkin

Di perusahaan, seorang CEO muda akan berhadapan dengan banyak orang yang berumur lebih tua dan juga para investor yang mungkin jauh lebih tua lagi. Hal tersebut mungkin memang akan mempengaruhi sikap Anda dalam keseharian. Tetap tunjukkan lah sisi ‘muda’ Anda, karena di usia yang sangat produktif tersebut para investor percaya untuk menggelontorkan dana untuk perusahaan Anda. Di usia muda, cara berpikir Anda mungkin tidak konvensional dan lebih memilih menyelesaikan masalah secara efektif dan inovatif. Jika Anda tetap mempertahankan jiwa muda, maka para senior di kantor akan lebih mengandalkan Anda dalam pengambilan keputusan.

 REFERENSI
Sumber: VentureBeat (Diedit oleh Pradipta Nugrahanto)
https://id.techinasia.com/daftar-hal-harus-diketahui-sebelum-menjadi-ceo-perusahaan-muda

Cara Mengatasi Android Yang Lambat

Cara Mengatasi Smartphone Android Yang Lambat / Lemot

Perkembangan teknologi gadget saat ini semakin marak dan selalu ada update dari waktu ke waktu. Ada banyak sekali smartphone yang bermunculan dari berbagai merk yang menawarkan fitur unik dan keunggulan masing-masing sehingga sering membingungkan konsumen untuk memilih yang mana.
Melihat banyaknya pengguna android saat ini, tentunya perangkat canggih ini tak lepas dari masalah yang bisa membuat kita merasa tidak nyaman ketika menggunakannya. Misalnya, kita mungkin pernah merasakan booting RAM Andorid sangat lama (lemot), loading yang lambat, hang, dan lain-lain. Bagi pengguna Android yang aktif tentunya Anda akan merasakan kesal ketika mengalami hal tersebut.
Nah, buat Anda pengguna Smartphone Android yang pernah mengalami masalah tersebut, berikut ini adalah beberapa tips dan cara mengatasi smartphone Android yang lambat / lemot agar perangkat Anda bisa bekerja lebih baik.


1. Hapus Cache Pada Memori Internal

Mungkin bagi sebagian orang cache itu terdengar kurang familiar. Cache adalah penyimpanan memori sementara pada perangkat Android. Keberadaan cache di hp kita ini akan terus bertambah, dan tentu saja cache tersebut akan mengambil banyak memori dan kemudian akan membuat smartphone kita menjadi lambat atau lemot. Untuk mengatasi itu, Anda bisa mengantisipasinya dengan menginstal dan menerapkan aplikasi History Eraser di perangkat Android Anda.

1. Jangan Menjalankan Banyak Aplikasi Dalam Waktu Bersamaan

Aplikasi yang dijalankan secara bersamaan akan menurunkan performa kecepatan RAM, ini akan membuat kinerja smartphone Anda menjadi lambat. Itulah sebabnya sangat disarankan agar tidak membuka terlalu banyak aplikasi dalam waktu yang bersamaan.
Banyak pengguna Android yang senang berkreasi atau mengeksplore banyak aplikasi di smartphone mereka secara bersamaan dan tidak sadar bahwa kegiatan tersebut membuat perangkat mereka menjadi lambat. Jika Anda memang suka bermain-main dengan beragam aplikasi di Android, maka sebaiknya Anda membukanya satu per satu saja. Tutup salah satu aplikasi jika ingin membuka aplikasi lainnya untuk mencegah perangkat Anda melambat.

2. Jangan Menggunakan Live Wallpaper

Sebagian besar wanita suka menggunakan Live wallpaper pada perangkat Android mereka dengan tujuan untuk memperindah tampilan smartphonenya tersebut. Namun tanpa disadari hal tersebut juga akan membuat smartphone Anda menjadi lambat.
Untuk membantu mempercepat loading smartphone Anda maka disarankan untuk tidak menggunakan live wallpaper ini. Gunakanlah image yang sederhana untuk wallpaper Android Anda agar kecepatan loadingnya stabil dan maksimal.

4. Instal Aplikasi di Memori External

Ketika kita menginstal aplikasi di perangkat Android, maka aplikasi ini otomatis akan masuk ke memori internal. Jika kita menginstal cukup banyak aplikasi, maka hal ini akan mempengaruhi kecepatan perangkat Android.
Nah untuk mengatasi agar perangkat Android tidak menjadi lambat, maka kita harus memindahkan aplikasi tersebut ke memory eksternal yang ditambahkan pada Smartphone Android. Dengan begitu, memory internal dapat dioptimalkan untuk kinerja ponsel pintar tersebut dan tidak akan memberatkan waktu loadingnya.

6.Tutup Aplikasi Yang Tidak Terpakai

Seringkali kita membuka beberapa aplikasi dan kemudian lupa untuk menutupnya setelah selesai digunakan. Aplikasi yang sedang bekerja tentu saja akan membutuhkan memory RAM, dan jika kita lupa menutup atau sengaja tidak menutup beberapa aplikasi, ini akan membuat kinerja perangkat Android Anda menjadi lebih lambat dari biasanya.

7. Jangan Menggunakan Auto Rotate Bila Tidak Perlu

Fitur screen rotation itu adalah untuk mengubah tampilan layar agar sesuai dengan keinginan kita, yaitu tampilan screen horizontal dan vertical secara otomatis. Namun disarankan agar tidak mengaktifkan fitur ini bila Anda memang jarang memakainya.
Anda boleh saja mengaktifkan fitur auto rotate jika memang sering memerlukannya. Namun, jika fitur ini memang tidak terlalu Anda butuhkan maka ada baiknya dinonaktifkan saja untuk membantu mempercepat kinerja perangkat Android Anda.

8. Jangan Menggunakan Auto Brightness

Fitur auto brightness ini adalah fitur yang berfungsi untuk mengetahui intensitas cahaya yang diterima oleh perangkat Android Anda. Dengan fitur Auto Brightness maka intensitas cahaya pada Android akan menyesuaikan dengan keadaan cahaya yang ada disekitar kita. Selain dapat membuat Android lebih lambat, kerugian lainnya adalah baterai ponsel akan cepat habis.

9. Gunakanlah MicroSD

MicroSD biasa kita sebut juga dengan kartu memory. Dengan menambahkan kartu memory pada Android Anda maka akan memberikan ruang lega bagi perangkat pintar Anda tersebut. Dengan begitu, beban RAM akan berkurang sehingga proses loading data akan semakin cepat.

10. Jangan Menumpuk SMS

Banyak sekali pengguna smartphone yang meremehkan tumpukan sms di dalam inbox ataupun outbox mereka, semua sms ini memakan memori ponsel Anda. Jika dibiarkan terlalu banyak maka smartphone Anda akan menjadi lambat, bukan smartphone lagi dong namanya kalau kinerjanya sudah lambat. Karena itu, biasakan untuk menghapus sms lama yang sudah tidak diperlukan lagi secara berkala.

Di atas tadi adalah 10 cara mengatasi smartphone Android yang lambat / lemot. Bagi teman-teman yang punya tips lain untuk mempercepat loading perangkat Android, silahkan berbagi melalui halaman komentar di bawah ini. Terimakasih :)

sumber : https://www.maxmanroe.com/tips-cara-mengatasi-smartphone-android-yang-lambat-lemot.html

Syarat Utama Menjadi Blogger Profesional


11 Syarat Utama Menjadi Blogger Profesional


Bagi sebagian orang, ngeblog dijadikan sebagai profesi untuk mencari uang. Mereka adalah para blogger profesional. Diukur dari sisi penghasilan, tentunya blogger profesional jauh lebih banyak penghasilannya daripada blogger amatir.
Coba Anda bandingkan pesepak bola profesional dengan pesepak bola amatir. Tentu pesepakbola profesional lebih besar penghasilannya daripada pesepak bola amatir.
Nah, jika Anda tertarik menjadi blogger profesional, 11 syarat ini harus Anda ketahui.

1. Waktu
Blogger profesional harus memiliki waktu mengelola blognya. Bukan hanya penting untuk membuat postingan bagus, waktu juga penting untuk berinteraksi dengan blogger lain, mengumpulkan informasi, melakukan riset online, blog walking, dan sebagainya.
Kok bisa ShoeMoney ngeblog hanya kurang 1 jam tiap harinya, sementara penghasilannya ratusan ribu dolar per bulannya? Menurut saya, ini karena jam terbang. Saya yakin saat pertama merintis karirnya dia menghabiskan banyak waktu untuk mengelola blognya.

2. Keahlian
Blogger profesional harus memiliki keahlian (kepakaran) di topik yang dipilihnya. Misalnya, bila ia memilih topik afiliasi, maka dia harus ahli di bidang tersebut. Selain dipercaya pembacanya, ia juga punya otoritas di bidang tersebut. Yang perlu dicatat, keahlian ini hasil dari belajar berkesinambungan (continuous learning).

3. Minat terhadap topik yang dipilih
Dengan minat, semua aktivitas akan menyenangkan.

4. Kemampuan menulis
Blogger profesional harus memiliki kemampuan menulis yang baik dilihat dari tata bahasa, alur cerita tulisan, dan kemudahan tulisannya dimengerti pembaca. Kemampuan ini tidak harus sebaik sastrawan atau pujangga, minimal tulisannya dipahami pembaca.

5. Pengetahuan teknis ngeblog
Disukai atau tidak, blog itu berbasis content management software. Blogger profesional harus memiliki kemampuan dasar mengenai database, transfer domain, script, plugin, dan lain-lain.

6. Pengetahuan ngeblog
Blogger profesioanal harus tahu dasar-dasar ngeblog antara lain bagaimana menggunakan trackback, ping, SEO, social bookmarking, twitter, RSS feed, face book, podcast, you tube, dan autoresponder.

7. Kemampuan mendesain blog
Desain blog sangat penting terhadap kesuksesan blog. Tentunya konten adalah rajanya. Namun, desain blog yang unik, cepat diakses, dan sistem navigasi yang informatif, akan membuat kesan pertama yang menggoda bagi pengunjungnya. Oleh karena itu, blogger profesional sudah selayaknya mengetahui dasar-dasar HTML, CSS, dan optimisasi blog.

8. Pengetahuan bisnis/marketing
Blogger profesional harus memiliki kemampuan bisnis dan cara memasarkannya. Semakin baik memasarkan blog atau produknya, semakin besar peluang mendapat trafik dan uang. Secara sederhana, blogger profesional harus punya pola pikir pebisnis.

9. Kreatif dan Inovatif
Kreatif artinya memiliki daya cipta, sementara inovatif adalah menemukan hal baru. Kreatif dan inovatif akan membuat blogger profesional mampu membuat tulisan berkualitas, menemukan cara baru untuk mempromosikan blog atau produk, dan menemukan cara baru monetisasi.

10. Memiliki jaringan (network)
Prinsip sederhananya, blogger profesional memiliki hubungan baik dengan blogger lain. Terlebih hubungan baik dengan blogger papan atas. Tentunya, hubungan ini bersifat win-win solution (tidak ada yang dirugikan).  
11. Kemampuan berkomunikasi
Blogger profesional setidaknya mengerti bahasa Inggris karena postingan bermutu dari blogger top yag ditulis dalam bahasa Inggris atau mungkin saja berinteraksi dengan blogger luar negeri.

Bila memungkinkan, dalam 5 tahun ke depan saya juga ingin menjadi blogger profesional. Selain bisa tinggal di kota besar yang koneksi internetnya baik, saya juga bekerja untuk diri sendiri. Saya karyawannya, saya juga bosnya.
Bagaimana dengan Anda, apakah ada keinginan menjadi blogger profesional?

 sumber : http://www.blogodolar.com/syarat-menjadi-pengeblog-profesional/

Resep Kue Lebaran

Resep Kue Kastengel  Spesial Renyah Gurih

Kue Kastengel / kastangel atau biasa dikenal dengan sebutan kue keju merupakan salah satu jenis kue kering yang banyak ingin dinikmati oleh semua orang. Jika kalian ingin membuat kue kastengel spesial, kalian bisa menggunakan kaju bermerk seperti keju kraft atau keju moo.

Dengan bentuk yang bervariasi dan rasanya yang gurih-gurih asin, sehingga hal yang wajar jika kue ini menjadi salah satu kue favorit yang sering dihidangkan pada berbagai hari besar, mulai dari hari raya lebaran Idul Fitri, Natal hingga tahun baru Imlek sekalipun.

Kue kastengel sendiri terbuat dari paduan tepung terigu, telur, margarin dan parutan keju, sehingga rasanya akan gurih-gurih asin. Resep kue kastengel cukup mudah untuk dibuat, sehingga kita bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah untuk mengisi waktu luang.

Memang, untuk kita yang tidak mau repot dan hampir tidak punya waktu luang, lebih praktis dengan membeli langsung jadi kue kastengel yang gurih dan renyah dari penjual Kue Kering. Tetapi untuk para Ibu dan remaja putri yang suka sekali memasak dan punya waktu luang, membuat Kue Kastengel sendiri di rumah merupakan salah satu kegiatan mengisi waktu yang cukup mengasyikkan. Apalagi untuk menarik perhatian, terutama untuk remaja putri yang ingin mengambil hati calon mertuanya..

Seperti halnya cara membuat Kue Kering lainnya, Resep Kue Kastengel juga tidak kalah berbeda. Memerlukan beberapa alat yang harus dipersiapkan sebelum memulai proses pembuatan kuenya. Seperti oven, loyang, mixer dan yang lainnya.

Cara membuat kastengal dengan cara dipanggang di dalam oven hingga berwana kuning keemasan. Sebelum dipanggang ke dalam oven biasanya kue ini diolesi dengan telur dan ditaburi dengan keju parut diatasnya, sehingga kue ini terlihat menjadi lebih cantik dan menarik untuk dinikmati.  Untuk lebih jelasnya kita bisa melihatnya mengenai resep kue kastengel, renyak, gurih dan enak berikut ini.


Resep Kue Kastengel Keju Kraft Gurih
Ilustrasi Kue Kastengel Renyah dan Gurih


Resep Kue Kastangel dengan Keju Kraft Spesial

Bahan-Bahan Kue Kastengel :
  • 200 gram terigu
  • 125 gram margarin atau mentega
  • 100 gram keju yang telah diparut
  • 50 gram maizena
  • 2 butir telor (ambil kuningnya saja)
  • Olesan kastengel
  • Keju parut secukupnya
  • 1 kuning telur


Cara Membuat Kue Kastengel :
  1. Kocok margarin, kemudian masukkan kuning telur satu persatu sambal terus di kocok hingga menggembang.
  2. Masukkan tepung terigu, keju parut dan maizena, aduk sampai adonan berbulir
  3. Cetak sesui keinginan.
  4. Panggang adonan kastengel yang sudah terbentuk pada suhu 180 derajat celcius selam kuarang lebih 20 menit.
  5. Keluarkan kue kastengel hampir jadi, kemudian olesi dengan kuning telur, panggang lagi selama 10 menit
  6. Keluarkan dari oven dan siap untuk dihidangkan. 
  7. Kue kastengel cocok di hidangkan sebagai camilan dengan segelas the ataupun susu hangat di sore hari saat berkumpul dengan keluarga tercinta.

    Mudah bukan sebenarnya cara membuat Kue Kastengel Keju Kraft. Dan cara memilih tepung terigu dan keju sebagai bahan dasar yang di gunakan merupakan salah satu faktor penting untuk membuat kue kering kastangel yang renyah dan enak. Setelah dirasa cocok dilidah tidak ada salahnya jika kita membuatnya untuk dijual ke tetangga-tetangga sebelah rumah. Selamat mencoba ^_^
 sumber : http://www.butania.com/2014/12/resep-kue-kastengel-keju-kraft-spesial.html

Lirik Lagu In The Name Of Love

Terjemahan Lirik Lagu In The Name Of Love - Martin Garrix with Bebe Rexha

If I told you this was only gonna hurt
Andai kukatakan padamu ini hanya 'kan menyakitkan

If I warned you that the fire's gonna burn
Andai kuperingatkan dirimu bahwa api akan membakar

Would you walk in? Would you let me do it first ?
Akankah kau masuk? Akankah kau membiarkanku melakukannya terlebih dulu?

Do it all in the name of love
Lakukan semua ini atas nama cinta

Would you let me lead you even when you're blind?
Akankah kau membiarkanku menuntunmu meski saat kau buta?

In the darkness, in the middle of the night
Di kegelapan, di tengah malam

In the silence, when there's no one by your side
Di keheningan, saat tak ada siapa-siapa di sisimu

Would you call in the name of love?
Akankah kau memanggil atas nama cinta?
 

II,
In the name of love
name of love
Atas nama cinta, nama cinta

In the name of love, name of love
Atas nama cinta, nama cinta

In the name of love
Atas nama cinta

In the name, name
Atas nama, nama

In the name of
Atas nama

In the name, name
Atas nama, nama

In the name of
Atas nama

In the name, name
Atas nama, nama

In the name of
Atas nama

Love
Cinta

If I told you we could bathe in all the lights
Andai kubilang padamu bahwa kita bisa bermandikan cahaya

Would you rise up, come and meet me in the sky?
Akankah kau bangkit, datang dan temui aku di angkasa?

Would you trust me when you're jumping from the heights?
Akankah kau mempercayaiku saat kau melompat dari ketinggian?

Would you fall in the name of love?
Akankah kau terjatuh atas nama cinta?

When there's madness, when there's poison in your head
Saat ada kegilaan, saat ada racun di kepalamu

When the sadness leaves you broken in your bed
Saat kesedihan membuatmu hancur di tempat tidurmu

I will hold you in the depths of your despair
Aku kan mendekapmu di kedalaman putus asamu

And it's all in the name of love
Dan semua ini atas nama cinta

Back to II

I wanna testify
Aku ingin buktikan

Scream in the holy light
Berteriak di cahaya suci

You bring me back to life
Kau menghidupkanku lagi

And it's all in the name of love
Dan semua ini atas nama cinta

I wanna testify
Aku ingin buktikan

Scream in the holy light
Berteriak di cahaya suci

You bring me back to life
Kau menghidupkanku lagi

And it's all in the name of love
Dan semua ini atas nama cinta

Back to II

sumber : http://terjemah-lirik-lagu-barat.blogspot.co.id/2016/11/in-name-of-love-martin-garrix.html

Cara Memperbaiki Memori

4 Cara Ampuh Memperbaiki Memory Card Rusak Atau Tidak Terbaca'

Kartu SD (SDCard) atau yang biasa disebut memori eksternal merupakan salah satu perangkat yang paling dibutuhkan saat ini. Walaupun sudah banyak gadget yang mempunyai memori internal besar, tetap saja pengguna membutuhkan memori eksternal (MicroSD) untuk menyimpan data-datanya.
Mungkin kamu pernah mengalami masalah memori tidak terbaca (damage), dengan memori yang tidak terbaca pastinya akan menyulitkan kita memindahkan data-data yang ada di dalam memori tersebut. Untuk mengatasi masalah memory card tidak terbaca di Android, saya punya empat cara yang bisa dilakukan untuk memperbaiki memori tersebut.

Cara Memperbaiki Memory Card Rusak atau Tidak Terbaca

Cara 1: Membersihkan Kartu Memori

  • Pertolongan pertama untuk mengatasi masalah memory card tidak terdeteksi adalah dengan mengeluarkan kartu memori dari gadget. Pastikan kamu sudah mematikan gadget terlebih dahulu.
  • Bersihkan lempengan tembaga (berwarna kuning keemasan) dengan penghapus pensil (yang warna putih). Gosok perlahan hingga bersih.
  • Jika yakin sudah bersih, masukan kembali kartu memori ke dalam slot memori lalu periksa apakah sudah terbaca atau belum.

Cara 2: Melakukan Format dari Android

  • Masuk ke menu Setting > Storage.
  • Di dalam menu tersebut terdapat pilihan Erase SD card. Dengan menghapus SD Card, dapat membuat memori bersih seperti baru.

Cara 3: Cek Error dari PC

  • Hubungkan Android ke laptop atau PC dengan kabel data.
  • Pastikan Android kamu terhubung dalam Mass storage mode (MSC), bukan Media transfer mode (MTP).
  • Buka Windows Explorer, klik kanan pada Drive kartu memori, pilih Properties > Tools > Error Checking, tunggu hingga semua proses selesai.
  • Eject kartu memorinya, lalu cek apakah sudah terbaca atau belum.

Cara 4: Format dari PC

Jika kartu memori (MicroSD) terbaca dan terlihat baik-baik saja di komputer namun tetap tidak terbaca di Android. Coba gunakan cara ini:
  • Buat folder baru di HardDisk, beri nama sembarang asal kamu ingat kalau folder baru ini akan menjadi tempat penyimpanan sementara alias backup isi kartu memori yang rusak tadi.
  • Copy seluruh isi kartu memori lalu Paste ke dalam folder yang sudah dibuat tadi.
  • Jika sudah yakin tersalin semua, format kartu memori tersebut.
  • Lalu kembalikan semua data-data yang ada di folder ke dalam memori yang sudah diformat tadi.
  • Sekarang cek lagi, masih gagal atau tidak.
Jika masih gagal juga, coba ulangi kembali langkah-langkahnya. Selamat mencoba!

sumber : https://jalantikus.com/tips/cara-perbaiki-memory-card-rusak-atau-tidak-terbaca/

 

Minggu, 26 Februari 2017

Tips Ujian Nasional Online

Simak Tips Lancar dan Nyaman Menghadapi Ujian Nasional Online 

 

 Ujian Nasional (UN) sudah di depan mata! Kamu tentu tahu, dong, bahwa pelaksanaan UN 2016 dibagi menjadi dua, yakni Paper Based Test (PBT) dan Computer Based Test (CBT) atau yang disebut juga dengan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Apabila sekolahmu termasuk dalam daftar pelaksanaan UNBK, kamu harus membekali diri dengan persiapan khusus. Tapi, jangan merasa grogi, Selama kamu mengikuti tips di bawah ini, kamu pasti dapat melalui UNBK dengan lancar dan sukses.




Pelajari Kisi-Kisi SKL UN 2016

Jangan merepotkan dirimu sendiri dengan mempelajari semua materi yang kamu dapat selama tiga tahun bersekolah di SMA. Tim dari Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) sudah membuat kisi-kisi soal UN 2016 agar kamu  dapat memenuhi nilai Standar Kompetensi Lulusan (SKL). Jadi, pelajari kisi-kisi soal UN 2016 dengan baik. Buatlah rangkuman materi berdasarkan kisi-kisi tersebut.
Adanya kisi-kisi UN 2016 yang dikeluarkan oleh BSNP ini akan sangat membantumu dalam mempelajari materi. Waktumu juga akan banyak tersimpan karena tidak perlu membaca materi yang tidak akan muncul dalam soal-soal UN 2016. Ingat, ya, kisi-kisi yang benar dan resmi hanya dikeluarkan oleh BSNP. Jadi, selalu aktiflah mencari informasi dari teman-teman atau guru-guru di sekolahmu.

Jaga Perasaan agar Selalu Tenang

Wajar saja, kok, apabila kamu merasa tegang menjelang UN. Rasanya jantung selalu berdegup dengan kecepatan di atas rata-rata. Tapi, kamu tetap harus berusaha untuk selalu tenang. Beberapa menit sekali, tarik napas dalam-dalam, tahan selama beberapa detik, lalu hembuskan perlahan. Kamu juga bisa mencoba menenangkan diri dengan mendengarkan musik-musik bernada slow.
Sikap yang tenang akan membuatmu dapat mengerjakan soal-soal UNBK 2016 tanpa tergesa-gesa. Bayangkan apabila kamu tidak dapat mengendalikan perasaanmu, bisa-bisa kamu akan melakukan kesalahan dalam pengerjaan soal di komputer. Kamu tentu tidak mau, kan, hal tersebut terjadi? Oleh sebab itu, usahakan untuk menjaga sikap dan perasaan agar selalu tenang dan terkendali.

Banyak Berlatih Soal UN

Pernah mendengar ungkapan dalam Bahasa Inggris yang berbunyi “practice makes perfect”? Hal tersebut bisa diterapkan dalam UN, lho. Dalam hal ini, latihan yang dimaksud hadis dalam bentuk soal-soal. Semakin banyak kamu berlatih mengerjakan latihan soal-soal UN, semakin kamu merasa terbiasa dan siap menghadapi UN sesungguhnya. Terlebih, kamu harus berhadapan dengan komputer sebagai media ujian.
Pihak sekolah pasti akan memberimu berbagai macam soal latihan, tapi tidak ada salahnya jika kamu menambah persediaan. Kamu bisa meminjam soal-soal latihan dari teman-teman dan menggandakannya di tempat fotokopi. Apabila kamu bersedia, kamu juga bisa menyisihkan sebagian uang sakumu untuk membeli buku kumpulan soal UN di toko buku. Jangan lupa untuk mendiskusikan jawaban pada guru atau teman, ya!

Pelajari Teknis Pelaksanaan UNBK

Namanya juga sistem pelaksanaan baru, tentu saja kamu harus mempelajari banyak hal tentang UNBK ini. Jangan sampai kamu tidak tahu apa yang harus kamu lakukan ketika UNBK berlangsung. Tenang, pihak sekolah pasti akan melakukan sosialisasi dan simulasi UNBK, tapi tidak ada salahnya bagi kamu untuk mencari informasi tambahan. Kamu bisa mendapatkannya di internet, kok.
Misalnya, nih, sebelum menjawab soal-soal pada layar komputer, ternyata kamu harus terlebih dulu melakukan log in dengan mengisi data diri kamu. Dan setelah waktu yang ditentukan untuk mengerjakan soal-soal telah habis, sistem komputer akan log out dengan sendirinya. Info-info seperti itulah yang harus kamu ketahui agar kamu tidak melakukan kesalahan selama UNBK berlangsung.

Periksa Ulang Data Diri dan Jawaban

Begitu kamu diperbolehkan untuk mengerjakan soal, pastikan untuk mengisi form data diri terlebih dahulu. Biasanya, pihak pengawas akan memberikan waktu tersendiri sekitar lima belas menit sebelum pengerjaan untuk melakukan log in pengisian data diri pada komputer. Tidak ada salahnya untuk kembali mengecek data diri yang telah kamu isi. Jangan sampai ada typo atau form yang belum kamu isi.
Jangan remehkan pengisian data diri ini, lho, Quipperrian. Misalnya, kamu lupa melakukan hal tersebut dan waktu pengerjaan telah habis. Tentu kamu tidak akan mendapat nilai karena kamu tidak terdaftar telah mengerjakan soal-soal UN. Cukup parah, kan, efeknya? Bisa-bisa kamu tidak melampaui nilai SKL dan terpaksa mengikuti ujian perbaikan.


Selain melakukan kelima tips di atas, jangan lupa untuk selalu menjaga kesehatan dan berdoa. Kamu tidak mau, kan, kondisi tubuhmu malah tumbang saat UN 2016 datang? Sedangkan, berdoa akan menjaga batinmu agar selalu tenang. Bagaimana, Quipperrian? Sekarang kamu sudah tidak merasa terlalu khawatir dengan UNBK, kan? 

sumber :https://video.quipper.com/id/blog/simak-tips-lancar-dan-nyaman-menghadapi-ujian-nasional-online/

Cara Belajar Efektif

10 Trik Jitu Cara Belajar Berkualitas yang Efektif dan Efisien 

Hai para siswa, sudahkah kalian belajar hari ini? jawabannya saya yakin sudah!, tapi apakah belajar kalian sudah efektif dan efisien?

Belajar pagi para siswa adalah sebuah kewajiban, kewajiban yang melekat pada predikat yang disandangnya yaitu : Pelajar. Pelajar  belajar, Pelajar yang baik ya harus belajar yang baik, belajar yang baik adalah belajar yang menghasilkan peningkatan pengetahuan, sikap dan atau ketrampilannya. Belajar yang baik seharusnya belajar yang dapat mendukung pencapaian tujuan-tujuan jangka pendek dan jangka panjang yang bermanfaat bagi kehidupannya.

Belajar yang berkualitas bagi seorang pelajar adalah belajar yang efektif dan efisien.   Belajar  yang tidak bermutu sama dengan buang-buang energi. Buang-buang energi setali tiga uang dengan menyia-nyiakan umur. Kalau usia muda hilang karena kesia-siaan maka tidak akan dapat diambil kembali.

Bagaimana  cara belajar yang efektif dan efisien itu?
Berikut 10 Trik Jitu Cara Belajar Berkualitas yang Efektif dan Efisien  yang dapat kalian praktikkan,
  1. Berdoa sebelum dan sesudah belajar, doa menguatkan jiwa dan memberikan keberkahan pada usaha, karena itu jangan pernah dilupakan, usaha dunia tapi berpahala akhirat
  2. Tentukan tujuan belajar, belajar untuk apa, untuk mencapai apa, untuk menguasai apa atau untuk tujuan apa? menentukan tujuan belajar akan membuat belajarmu bisa lurus di jalurnya dan tidak menggak-menggok
  3. Tentukan target hidup yang ingin dicapai dari hasil belajar, misalnya nilai ulangan tinggi, nilai raport memuaskan atau lulus dengan prestasi. menentukan target hidup akan memberi motivasi agar belajar terus bersemangat. bila perlu tuliskan target hidup kalian sebagai cita-cita dan tempelkan di tempat yang bisa kalian lihat setiap hari.
  4. Buatlah jadwal belajar dan taati jadwal itu. Buatlah jadwal jam berapa saja kalian harus belajar dan berapa lama kalian belajar. Belajar yang terjadwal akan menjadi pedoman harian bagi kalian untuk tetap belajar setiap hari tanpa absen, berikan sanksi diri jika kalian melanggarnya, misalnya dengan menggantinya di jam yang lain hari itu dengan durasi yang sama persis dan ditambah menghafal lima suku kata bahasa Inggris dan lain-lain. Ingat : singkat OK  tapi rutin, jangan SKSan. Belajar singkat tapi rutin jauh lebih baik dari sistem kebut semalam, 
  5. Istirahatlah, berikan rehat bagi diri kalian sendiri dari aktifitas belajar, misalnya setelah belajar selama satu jam istirahatlah selama 5 sampai 10 menit dengan kegiatan santai yang kalian sukai, sekedar minum atau jalan-jalan sebentar
  6. Tuliskan dan tandai, tuliskan hal-hal penting dari yang dipelajari dari buku sumber belajar dalam buku catatan, buatlah ringkasan atau kata-kata kunci, kalau perlu buat jembatan keledai agar mudah diingat. Tandai bagian yang penting dari buku sumber dengan tanda-tanda yang menarik dan mudah dilihat, kalau buku itu milik sendiri bisa menggunakan stabilo atau pensil warna, kalau ingin buku tetap bersih bisa menggunakan potongan kertas warna-warni yang diselipkan di halaman buku yang diinginkan
  7. Kondisikan dan nikmati, kondisikan ruang belajar kamu agar nyaman untuk belajar, atur sedemikian rupa sehingga meja, kursi, rak buku, dan lampu pada posisi yang pas untuk mendukung kenyamanan belajar, berikan hiasan yang membuat kamu nyaman dan senang berada disana, bermainlah dengan warna-warna yang cerah dan lembut untuk cat tembok dan furniture, kalau memungkinkan berilah tanaman hijau dalam pot yang cocok untuk indoor agar suasana segar dapat kau rasakan, setelah itu nikmati
  8. Jauhkan semua gangguan, kalau tidak bisa, maka kalian yang harus menjauhinya, misalnya televisi, yang terbaik terkait dengan televisi ini adalah adanya kesepakatan seluruh anggota keluarga yaitu dengan tidak menghidupkan televisi pada jam-jam belajar
  9. Kenali tipe belajarmu, kalau kamu suka belajar dengan simbol, gambar dan visualisasi maka belajarlah yang melibatkan hal-hal visual yang akan membuatmu tertarik, misalnya dengan memperhatikan gambar-gambar pada buku sumber kemudian menelaah penjelasannya, gunakan ilustrasi dan warna yang bervariasi dalam buku catatanmu agar selalu berminat untuk mempelarinya. Kalau kamu suka belajar dengan mendengarkan suara kamu bisa membaca sambil bersuara, atau sambil mendengarkan suara lain yang kamu sukai
  10. Baca, baca, dan baca, jangan bosan jangan malas untuk membaca dan terus giat membaca, karena membaca menjadi pintu masuk pengetahuan dan wawasan yang merupakan tahapan belajar dasar, semua sumber belajar sekarang ini kebanyakan berbasis teks, jadi jangan malas untuk membaca, kalau ada waktu luang diluar jadwal belajarmu gunakan untuk membaca agar wawasanmu makin luas dan pengetahuanmu terus bertambah.

Demikian, berani mencoba? kalau ada yang punya trik lain monggo di share di komentar
Semoga bermanfaat ya, selamat belajar !

sumber   : http://www.gussmart.com/2015/01/10-trik-jitu-cara-belajar-berkualitas.html

Cara Menggunakan Mikroskop

Langkah-langkah Menggunakan Mikroskop - Dalam mempelajari biologi, mikroskop menjadi alat yang sangat dibutuhkan, terutama untuk pengamatan dan penelitian. Marilah kita pelajari dengan saksama Cara Menggunakan Mikroskop berikut ini


Langkah-langkah menggunakan Mikroskop
  1. Peganglah lengan mikroskop dengan salah satu tangan dan tangan lain menyangga kaki mikroskop. Letakkan mikroskop di atas meja pengamatan dengan bagian lengan tepat berada di hadapanmu. Lalu, lensa dan cermin dengan menggunakan kertas tisu. Setelah dibersihkan, pasangkan lensa okuler dengan perbesaran lemah.
  2. Agar didapat medan penglihatan yang baik, putarlah revolver sehingga diperoleh perbesaran terkecil pada lensa objektif yang searah dengan lensa okuler dan tubus okuler.
  3. Putarlah cermin mikroskop ke arah sumber cahaya sambil melihat melalui lensa okuler sehingga diperoleh medan yang terang tanpa bayangan benda lain.
  4. Letakkan preparat yang akan kalian amati di atas meja benda, lalu jepitlah dengan penjepitnya sehingga cahaya yang terkumpul dalam kondensor menembus kaca benda.
  5. Untuk mencari fokus, lakukanlah dengan dua cara berikut ini.
  • Perbesaran lemah. Lensa okuler dengan perbesaran 5 kali dan lensa objektif dengan perbesaran 10 kali dapat diartikan bahwa preparat diamati dengan perbesaran 50 kali. Dengan cara menurunkan lensa okuler serendah mungkin, lensa objektif juga diturunkan sampai berjarak kira-kira 8 mm dari kaca preparat. Setelah itu, arahkan salah satu mata kalian ke lubang lensa okuler sambil memutar-mutar makrometer sampai diperoleh gambaran preparat yang jelas.
  • Perbesaran kuat. Lensa okuler dengan perbesaran 12,5 dan lensa objektif dengan perbesaran 60 kali sehingga preparat dapat diamati dengan perbesaran 750 kali. Mulailah dengan menutup preparat dengan kaca penutup, lalu naikkan kondensor sampai mau menyentuh kaca preparat (objek), kemudian bukalah diafragma selebar-lebarnya dan turunkan lensa objektif sampai hampir menyentuh kaca penutup preparat. Setelah itu, dengan makrometer, naikkan lensa objektif sampai diperoleh gambaran preparat yang jelas.
     6.   Setelah mikroskop selesai digunakan, bersihkanlah lensa objektif dengan menggunakan xylol.


Demikainlah Cara atau langkah-langkah dalam menggunakan Mikroskop, selamat mencoba : )

sumber : https://biologi-indonesia.blogspot.co.id/2013/10/cara-atau-langkah-langkah-menggunakan.html

DJ Kelas Dunia

Daftar 9 DJ Kelas Dunia

Dj top Dunia ini Versi koran Sindo yang didapat dari situs mancanegara.

1.Tiesto
Tiesto sering meremix lagu-lagu milik grup band seperti The killlers, Yeah yeah yeahs, dan Bloc Party. Pernah masuk menjadi nominator Grammy Awards setelah membuat single yang menjadi hits di seluruh dunia. Nama Asli : Tijs Verwest, Asal : Amsterdam, Netherlands, Genre : Electro, Trance

2.Armin Van Buuren
Armin Van Buuren pernah dipilih menjadi DJ terbaik DJ No.1 dari 100 DJ dunia selama 3 tahun berturut-turut,setelah dipilih oleh lebih dari 350 ribu voters dari seluruh dunia. Dia dikenal bukan hanya sukses dalam dunia DJ tapi juga sebagai produser dance music. Asal : Belanda, Genre : Trance
3. David Guetta
Dia dikenal sebagai produser musik elektronik diseluruh dunia dan sempat mendapat sebutan sebagai No.1 House DJ. Asal : Prancis, Genre : House, Local

4.Andre Tanneberger
Andre Tanneberger a.k.a ATB dikenal sebagai scene musik elektronik, setelah menciptakan beberapa track lagu yang luar biasa, melodik dan menjadi lagu wajib di beberapa klub dunia. Asal : Jerman, Genre : House, Vocal

5. Deadmau5
Dikenal sebagai yang sering menggunakan teknologi komputer yang tidak mainstream termasuk software yang dibuatnya sendiri. Asal : Toronto, Kanada, Nama Asli : Joel Zimmerman, Genre : House, Progressive, Techno

6. Paul van Dyk
Musisi Nominator Grammy Awards ini juga sempat merajai peringkat No.1 Dj Dunia Oleh DJ Magazine selama 2 tahun berturut-turut. PVD juga pernah berkolaborasi dengan David Byme, dan Jessica Sutta dari Puzzycat Dolls. Asal : Berlin, Jerman, Genre : Trance, Progressive

7. Above & Beyond
Collaboration : AALTO, DIRT DEVILS FREESTATE, NITROMETHANE, OCEANLAB, POS, TRANQUILTY BASE, JONO GRANT, Asal : Inggris, Genre : Trance (all types)

8. Gareth Emery
Dia datang dari latar belakang musik yang beragam yang mencakup piano klasik, jazz, dan little punk rock. Emery telah muncul dalam beberapa tahun terakhir sebagai salah satu DJ Master dalam genre trance. Asal : UK, Manchester, Genre : Trance (All Types), A.K.A : GTR, Rue De Gar, Runaway.

9. Markus Schulz
Ia paling terkenal untuk acara radio mingguan berjudul Global DJ Broadcast yang mengudara di radio Impor digital, Ia juga pendiri label EDM Coldharbour Rekaman. Asal : Miami, Florida, US, Genre : Trance, Progressive, House
http://keunikan-dunia-kita.blogspot.co.id/2011/01/daftar-9-dj-kelas-dunia.html

Manfaat Minum Air Hangat

10 Manfaat Minum Air Hangat Sebelum Tidur dan Bangun Tidur

Minum air hangat sebelum tidur dimalam hari dan setelah bangun tidur di pagi hari ternyata memiliki manfaat yang sangat luar biasa bagi kesehatan kita. Namun sayangnya terkadang hal ini sering disepelekan oleh kebanyakan orang dan sebagian dari kita bahkan malas untuk minum air putih apabila ketika akan tidur dimalam hari. Lebih parahnya lagi yaitu bahkan kebanyakan dari kita akan mencari kopi ketika bangun tidur dipagi hari dan melupakan air putih.
Seperti yang kita ketahui air putih tidak hanya sekedar minuman pelepas dahaga saja tetapi banyak manfaat yang terdapat didalam air putih ini, bahkan para ahli kesehatan pun mengatakan bahwa mengkonsumsi air putih hangat secara rutin setiap pagi ketika bangun tidur dan malam ketika akan hendak tidur sangat bermanfaat bagi tubuh Anda dan bisa membuat kita terhindar dari berbagai macam penyakit.
Manfaat Minum Air Hangat Sebelum Tidur
Nah, bagi Anda yang masih penasaran dan ingin mengetahui apa saja manfaat dan khasiat minum air putih hangat saat akan tidur dimalam hari dan sesudah bangun tidur di pagi hari maka simak saja selengkapnya dibawah ini.

Manfaat Minum Air Putih Hangat Sebelum Tidur

1. Menurunkan Berat Badan
Minum air hangat sebelum tidur di malam hari memiliki manfaat yang luar biasa bagi Anda, terutama wanita. Cukup dengan mengkonsumsi air hangat sebelum tidur secara rutin setiap malam maka hal ini bisa membantu menurunkan berat badan pada tubuh Anda. Nah, maka dari itu bagi Anda yang sedang menjalani program diet dan ingin menurunkan berat badan secara alami maka jangan lupa untuk selalu mengkonsumsi air hangat satu gelas ketika akan hendak tidur dimalam hari.
2. Detoksifikasi
Mengkonsumsi air putih hangat ketika hendak tidur dimalam hari juga sangat membantu proses detoksifikasi didalam tubuh. Air putih ini mampu membersihkan sistem pencernaan dan kandung kemih sehingga membilas racun dan membersihkan urin. Nah, apabila Anda rutin setiap hari minum air putih hangat sebelum tidur dimalam hari maka tubuh Anda akan bersih dari racun-racun sehingga hal ini akan membuat Anda menjadi selalu sehat dan bugar setiap hari.
3. Mencegah Dehidrasi
Ketika kita tidur dimalam hari maka tubuh sangat rentan terkena dehidrasi sehingga maka dari itu sangat penting bagi kita untuk selalu mengkonsumsi satu gelas air hangat ketika hendak tidur dimalam hari agar tubuh kita tetap ter hidarasi. Sehingga ketika bangun tidur dipagi hari tubuh menjadi bugar dan tidak lesu.
4. Membakar Kalori
Kemudian manfaat mengkonsumsi air putih hangat sebelum tidur dimalam hari yang selanjutnya adalah yaitu bisa membantu membakar kalori yang ada didalam tubuh. Mengkonsumsi air hangat dimalam hari akan meningkatkan metabolisme tubuh, yang mana hal ini akan sangat membantu dalam proses pembakaran kalori secara ekstra. Apabila kalori didalam tubuh mulai berkurang maka hal ini tentu saja akan berdampak pada berat badan Anda. Berat badan Anda akan turun secara perlahan.
5. Membuat Tubuh Lebih Segar di Pagi Hari
Mengkonsumsi air putih hangat sebelum tidur dimalam hari juga bisa membantu menstabilkan suhu pada tubuh kita dan membantu proses pembentukan otot. Tidak hanya itu saja, seperti yang sudah dijelaskan diatas bahwa minum air putih sebelum tidur juga bisa menjaga tubuh agar tidak dehidrasi sepanjang malam. Hal tersebut tentu saja akan berdampak positif bagi Anda ketika terbangun tidur di pagi hari, dimana tubuh akan terasa segar serta fresh tanpa ada rasa lesu maupun lemas.

Manfaat Minum Air Putih Hangat di Pagi Hari

1. Melancarkan Sirkulasi Darah
Manfaat minum air hangat dipagi hari sesudah bangun tidur yaitu bisa membantu melancarkan sirkulasi darah didalam tubuh. Sirkulasi darah yang lancar akan membuat organ-organ didalam tubuh kita bisa bekerja secara optimal. Nah, apabila seluruh organ tubuh sudah bekerja secara optimal maka tentu saja tubuh akan sehat dan kitapun terhindar dari berbagai macam penyakit berbahaya.
2. Mengatasi Sembelit
Sembelit atau susah buang air besar sering kali membuat perut menjadi tidak nyaman. Nah, maka dari itu apabila Anda tidak ingin terkena penyakit sembelit maka cobalah untuk rutin selalu mengkonsumsi air putih hangat setiap pagi. Mengkonsumsi air hangat saat perut masih kosong dapat meningkatkan gerakan usus dan membantu memecah partikel makanan sehingga hal ini membantu Anda terhindar dari yang namanya sembelit.
3. Pembersihan
Mengkonsumsi air putih hangat setidaknya dua gelas dipagi hari akan membantu pembersihan racun-racun yang ada didalam tubuh. Untuk hasil terbaik Anda bisa mencampurkan air hangat dengan lemon serta madu.
4. Meredakan Nyeri Tenggorokan
Bagi Anda yang sedang mengalami demam seperti flu, batuk dan tenggorokan sakit maka cobalah untuk mengkonsumsi air hangat dipagi hari saat Anda baru bangun tidur. Air hangat ini akan membantu meredakan rasa nyeri pada tenggorokan dan membuat nafas Anda menjadi lega.  
5. Membantu Program Diet
Bagi Anda yang sedang menjalani program diet sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi air hangat setidaknya dua gelas ketika bangun tidur dipagi hari. Air putih hangat ini akan membantu memperlancar sistem metabolisme didalam tubuh Anda dan mampu membantu menurunkan berat badan secara alami.
Itulah manfaat minum air putih hangat sebelum tidur dimalam hari dan sesudah bangun tidur di pagi hari. Meskipun hal ini terlihat sepele tetapi nyatanya memiliki manfaat yang sangat luar biasa bagi tubuh. So, jangan malas lagi untuk minum air putih ya ladies.

       sumber http://cantiksehatgue.blogspot.co.id/2016/04/10-manfaat-minum-air-hangat-sebelum-tidur-dan-bangun-tidur.html#

Musik Indonesia

Musik Indonesia

     Musik di Indonesia sangat beragam, hal ini dikarenakan suku-suku di Indonesia yang bermacam-macam, sehingga boleh dikatakan seluruh 17.508 pulaunya memiliki budaya dan seninya sendiri.[1] Indonesia memiliki ribuan jenis musik, kadang-kadang diikuti dengan tarian dan pentas.


Instrumen musik

Identitas musik Indonesia mulai terbentuk ketika budaya Zaman Perunggu bermigrasi ke Nusantara pada abad ketiga dan kedua Sebelum Masehi. Musik-musik suku tradisional Indonesia umumnya menggunakan instrumen perkusi, terutama gendang dan gong. Beberapa berkembang menjadi musik yang rumit dan berbeda-beda, seperti alat musik petik sasando dari Pulau Rote, angklung dari Jawa Barat, dan musik orkestra gamelan yang kompleks dari Jawa dan Bali

Gamelan

 

Salah satu bentuk musik yang paling dikenal adalah gamelan, musik ini dimainkan oleh beberapa orang bersama alat musik perkusi, seperti metalofon, gong dan rebab bersama dengan suling bambu. Pertunjukan seperti ini umum di negara seperti Indonesia dan Malaysia, namun gamelan berasal dari pulau Jawa, Bali dan Lombok.

Kecapi suling

 

Kecapi suling adalah sejenis musik instrumental yang bergantung pada improvisasi dan populer di provinsi sunda Jawa Barat yang menggunakan dua alat musik, kecapi dan suling. Kecapi suling masih berhubungan dengan tembang Sunda.

Angklung

Angklung adalah alat musikyang secara tradisional berkembang dalam masyarakat berbahasa Sunda di Pulau Jawa bagian barat. Angklung terbuat dari tabung bambu yang terhubung dengan rangka bambu. Angklung dimainkan dengan cara digoyangkan sehingga menghasilkan bunyi dalam susunan nada dalam setiap ukuran, baik besar maupun kecil.

Kolintang


Kolintang (atau kulintang) adalah alat musik perkusi yang terbuat dari kayu dan perunggu asal Indonesia bagian timur dan Filipina. Di Indonesia kolintang dihubungkan dengan orang Minahasa dari Sulawesi Utara, namun kolintang juga terkenal di Maluku dan Timor.

Sasando

 

Sasando adalah alat musik petik yang berasal dari Pulau Rote di Nusa Tenggara Timur. Bagian utama sasando adalah tabung dari bambu dan ganjalan-ganjalan di mana senar direntangkan. Lalu tabung sasando ini ditaruh dalam sebuah wadah yang terbuat dari semacam anyaman daun lontar yang dibuat seperti kipas.

Aliran

Aliran musik Indonesia yang beragam menghasilkan kreativitas musikal bagi orang Indonesia, dan juga pengaruh musik luar dari pertemuan dengan budaya musik luar yang masuk ke Nusantara. Selain bentuk-bentuk musik asli Indonesia, beberapa aliran dapat ditelusuri asalnya dari pengaruh luar; seperti gambus dan qasidah dari musik Islam Timur Tengah, keroncong dari pengaruh Portugis, dan dangdut yang dipengaruhi musik Hindi.

Keroncong

Keroncong terbentuk sejak orang-orang Portugis memasuki Indonesia, yang juga membawa alat musik Eropa. Pada permulaan 1900-an, musik ini dianggap sebagai musik berkualitas rendah. Hal ini berubah pada 1930-an, ketika perfilman Indonesia mulai bergabung dengan musik keroncong, dan mulai berjaya pada dekade berikutnya, ketika musik ini terhubung dengan perjuangaan kemerdekaan.
Salah satu lagu keroncong paling terkenal adalah Bengawan Solo, yang ditulis pada tahun 1940 oleh Gesang Martohartono, seorang pemusik dari Solo. Lagu ini ditulis ketika Angkatan Darat Kekaisaran Jepang menguasai pulau Jawa pada Perang Dunia II, lagu tersebut (tentang sungai Bengawan Solo, sungai terpanjang dan terpenting di Jawa) menjadi populer di kalangan orang Jawa, dan terkenal di seluruh Indonesia ketika mulai didengarkan di radio. Lagu ini juga populer di kalangan tentara Jepang, sehingga ketika mereka kembali ke Jepang setelah perang, banyak penyanyi Jepang menyanyikan lagu tersebut dan membuatnya sebagai best-seller.

Dangdut

Dangdut adalah salah satu bentuk musik dansa yang populer sejak tahun 1970-an. Penyanyi dangdut terkenal adalah Rhoma Irama dan Elvy Sukaesih, begitu juga dengan Inul Daratista, Evie Tamala, Mansyur S., A. Rafiq, dan Fahmy Shahab. Musik ini juga terkenal di Malaysia sebagai simbol bangsa Melayu (namun bukan bagian kebudayaan Melayu).

 

sumber  https://id.wikipedia.org/wiki/Musik_Indonesia 

gambar https://www.google.com/

 

 
assa tubuh kita terdiri dari air, termasuk kulit, jaringan tubuh, sel-sel dan seluruh organ. Salah satu manfaat minum air adalah untuk menghindari dehidrasi. Dehidrasi adalah suatu kondisi di mana tubuh kita tidak memiliki cukup air untuk mendukung fungsi-fungsi vital. Minum Air juga bermanfaat untuk menghilangkan racun dan limbah dari tubuh, sehingga tubuh bersih dan terbebas dari masalah kesehatan terkait. Air juga diperlukan untuk memproses semua nutrisi yang diperoleh dari makanan yang kita makan, dan membawa nutrisi kepada seluruh sel-sel dengan beredar melalui sistem limfatik. Kekurangan cairan dalam tubuh dapat menyebabkan sembelit, asma, alergi, hipertensi, masalah ginjal, migrain, kulit keriput, dan masih banyak masalah kesehatan lainnya. Advertisement Ada 18 Manfaat Air putih Bagi kulit, rambut dan kesehatan yang wajib Anda ketahui Setiap hari kita kehilangan air melalui keringat, urine, nafas, dan BAB. Dengan demikian, penting untuk selalu mengisi tubuh kita dengan air minum, dari mengkonsumsi minuman atau makanan yang mengandung air. The Institute of Medicine telah menetapkan bahwa asupan air perhari untuk laki-laki adalah 3 liter, dan untuk wanita adalah 2,2 liter. Manfaat Air untuk Kulit : Sama halnya seperti organ-organ lain dari tubuh kita, kulit juga terbuat dari beberapa sel. Sel-sel kulit seperti sel-sel organ lainnya, juga membutuhkan air agar dapat berfungsi dengan baik. Beberapa manfaat air untuk kulit meliputi: 1 . Air penting untuk menjaga kelembaban kulit serta memberikan nutrisi penting untuk sel-sel kulit, mengisi ulang jaringan kulit dan meningkatkan elastisitas. Hal ini nantinya akan membantu menunda munculnya tanda-tanda penuaan, seperti keriput dan garis-garis halus. Dengan demikian, untuk kulit lembut dan lentur, minum cukup air lebih penting daripada menerapkan krim topikal. 2 . Air adalah pengganti paling sempurna untuk tindakan perawatan mahal anti – penuaan. Air akan membuat kulit terhidrasi dengan baik, dengan demikian juga meningkatkan kecerahan kulit. 3 . Minum cukup air bermanfaat memerangi gangguan kulit seperti psoriasis, keriput dan eksim. Hal ini juga meningkatkan tingkat metabolisme dan meningkatkan sistem pencernaan untuk membuang racun dari dalam tubuh. Hal ini pada akhirnya akan memberikan Anda kulit yang sehat dan bersinar. 4 . Mandi air dingin dan mandi santai menenangkan saraf dan mengurangi stres yang berhubungan kerusakan pada kulit. Rendam seluruh tubuh Anda dalam air dingin selama 2 sampai 3 menit untuk meremajakan kulit. Terlalu lama kulit terekpose air juga dapat menghilangkan minyak alami, jadi jangan menambah waktu berendam atau mandi. Mandi air dingin sebaiknya tidak dilakukan pada malam hari. 5 . Mandi air dingin berguna untuk menghilangkan kemerahan pada kulit, dan menetapkan kulit untuk aplikasi make up yang lebih baik. Setelah pori-pori terbuka dengan mencucinya dengan air hangat, Anda dapat menyegelnya kembali dengan percikan dengan air dingin. Air dingin mengencangkan akan pori-pori dan mencegah tersumbat, dengan demikian akan mengurangi munculnya jerawat.

Read more at carakhasiatmanfaat.com: 18 Manfaat luarbiasa Air putih Bagi kulit, rambut dan kesehatan
assa tubuh kita terdiri dari air, termasuk kulit, jaringan tubuh, sel-sel dan seluruh organ. Salah satu manfaat minum air adalah untuk menghindari dehidrasi. Dehidrasi adalah suatu kondisi di mana tubuh kita tidak memiliki cukup air untuk mendukung fungsi-fungsi vital. Minum Air juga bermanfaat untuk menghilangkan racun dan limbah dari tubuh, sehingga tubuh bersih dan terbebas dari masalah kesehatan terkait. Air juga diperlukan untuk memproses semua nutrisi yang diperoleh dari makanan yang kita makan, dan membawa nutrisi kepada seluruh sel-sel dengan beredar melalui sistem limfatik. Kekurangan cairan dalam tubuh dapat menyebabkan sembelit, asma, alergi, hipertensi, masalah ginjal, migrain, kulit keriput, dan masih banyak masalah kesehatan lainnya. Advertisement Ada 18 Manfaat Air putih Bagi kulit, rambut dan kesehatan yang wajib Anda ketahui Setiap hari kita kehilangan air melalui keringat, urine, nafas, dan BAB. Dengan demikian, penting untuk selalu mengisi tubuh kita dengan air minum, dari mengkonsumsi minuman atau makanan yang mengandung air. The Institute of Medicine telah menetapkan bahwa asupan air perhari untuk laki-laki adalah 3 liter, dan untuk wanita adalah 2,2 liter. Manfaat Air untuk Kulit : Sama halnya seperti organ-organ lain dari tubuh kita, kulit juga terbuat dari beberapa sel. Sel-sel kulit seperti sel-sel organ lainnya, juga membutuhkan air agar dapat berfungsi dengan baik. Beberapa manfaat air untuk kulit meliputi: 1 . Air penting untuk menjaga kelembaban kulit serta memberikan nutrisi penting untuk sel-sel kulit, mengisi ulang jaringan kulit dan meningkatkan elastisitas. Hal ini nantinya akan membantu menunda munculnya tanda-tanda penuaan, seperti keriput dan garis-garis halus. Dengan demikian, untuk kulit lembut dan lentur, minum cukup air lebih penting daripada menerapkan krim topikal. 2 . Air adalah pengganti paling sempurna untuk tindakan perawatan mahal anti – penuaan. Air akan membuat kulit terhidrasi dengan baik, dengan demikian juga meningkatkan kecerahan kulit. 3 . Minum cukup air bermanfaat memerangi gangguan kulit seperti psoriasis, keriput dan eksim. Hal ini juga meningkatkan tingkat metabolisme dan meningkatkan sistem pencernaan untuk membuang racun dari dalam tubuh. Hal ini pada akhirnya akan memberikan Anda kulit yang sehat dan bersinar. 4 . Mandi air dingin dan mandi santai menenangkan saraf dan mengurangi stres yang berhubungan kerusakan pada kulit. Rendam seluruh tubuh Anda dalam air dingin selama 2 sampai 3 menit untuk meremajakan kulit. Terlalu lama kulit terekpose air juga dapat menghilangkan minyak alami, jadi jangan menambah waktu berendam atau mandi. Mandi air dingin sebaiknya tidak dilakukan pada malam hari. 5 . Mandi air dingin berguna untuk menghilangkan kemerahan pada kulit, dan menetapkan kulit untuk aplikasi make up yang lebih baik. Setelah pori-pori terbuka dengan mencucinya dengan air hangat, Anda dapat menyegelnya kembali dengan percikan dengan air dingin. Air dingin mengencangkan akan pori-pori dan mencegah tersumbat, dengan demikian akan mengurangi munculnya jerawat.

Read more at carakhasiatmanfaat.com: 18 Manfaat luarbiasa Air putih Bagi kulit, rambut dan kesehatan

Manfaat Lidah Buaya


30 Manfaat Lidah Buaya untuk kesehatan dan kecantikan

      Lidah buaya merupakan jenis tumbuhan yang sangat banyak dibudidayakan di Indonesia. Setiap rumah yang memiliki tanaman pasti akan memiliki tanaman lidah buaya ini. Bentuknya yang unik menjadikan tanaman lidah buaya menjadi tanaman hias. Selain bentuknya yang unik. Tanaman lidah buaya juga sangat kaya manfaat. Mulai dari untuk kebutuhan kulit, wajah, dan rambut semua dapat dicukupi dengan kandungan nutrisi lidah buaya. Selain itu, lidah buaya diketahui juga bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
 
Tentu anda penasaran, apa saja sebenarnya kandungan nutrisi dalam tumbuhan lidah buaya. Oleh karena itu, pada pembahasan berikut akan dipaparkan mengenai kandungan nutrisi serta 30 manfaat lidah buaya baik untuk kesehatan ataupun untuk kecantikan. Semoga dapat bermanfaat.
Gambar ilustrasi

Kandungan Vitamin dan Nutrisi pada Lidah Buaya

Lidah buaya juga dikenal dengan nama Aloevera. Lidah buaya sangat kaya akan nutrisi dan vitamin yang banyak manfaatnya. Untuk mengetahui kandungan vitamin dan nutrisi pada lidah buaya, dilakukan penelitian pada 100 gram lidah buaya. Hasil kandungan vitamin dan nutrisi yang ditemukan dalam 100 gram lidah buaya adalah sebagai berikut.
  • Kandungan vitamin B1 sebanyak 0,01 miligram
  • Kandungan zat besi sebanyak 0,8 miligram
  • Kandungan fosfor sebanyak 186 miligram
  • Kandungan kalsium sebanyak 85 miligram
  • Kandungan karbohidrat sebanyak 0,4 gram
  • Kandungan lemak sebanyak 0,2 gram
  • Kandungan protein sebanyak 0,1 gram
  • Kandungan energi 4 kilokalori
Kandungan-kandungan vitamin dan nutrisi tersebut adalah yang menjadi alasan lidah buaya kaya akan manfaat. Masing-masing deskripsi mengenai kandungan vitamin dan nutrisi antara lain adalah seperti di bawah ini.

Kandungan Vitamin yang Tinggi pada Lidah Buaya

Vitamin pada lidah buaya ada dalam beberapa jenis dan macamnya. Akan tetapi vitamin B1 merupakan vitamin dengan jumlah yang paling dominan. Berikut ini penjelasan lebih dalam mengenai vitamin B1. Vitamin B1 merupakan vitamin yang dikenal juga dengan nama thiamine. Vitamin B1 ini terkandung pada lidah buaya dalam jumlah yang cukup dominan. Karena terdapat kandungan vitamin B1 pada lidah buaya, maka dengan menggunakan lidah buaya kebutuhan kulit, wajah, dan rambut serta kesehatan akan vitamin dapat tercukupi dengan baik.

Kandungan Mineral yang Tinggi pada Lidah Buaya

Lidah buaya mengandung beberapa jenis mineral yang dapat membantu sistem-sistem dalam tubuh manusia. Mineral yang pasti dan ada dalam jumlah banyak di dalam lidah buaya adalah kalsium, zat besi, dan fosfor. Ketiganya memiliki banyak peranan penting dalam tubuh manusia. Sehingga kemampuan lidah buaya untuk menyediakan mineral sangatlah dibutuhkan manusia. Itulah yang menyebabkan alasan lidah buaya memiliki manfaat yang sangat banyak.

Kandungan Karbohidrat yang Tinggi pada Lidah Buaya

Ternyata lidah buaya merupakan tumbuhan yang kaya akan karbohidrat. Jumlah karbohidrat tersebut dapat membantu tubuh dengan sangat bermanfaat dalam hal kesehatan ataupun kecantikan. Manfaat lebih detailnya akan disampaikan di bagian berikutnya.

Kandungan Lemak dan Energi pada Lidah Buaya

Lemak dan energi tentu juga ada pada setiap jumlah lidah buaya. Namun jumlah lemaknya juga tidak terlalu banyak. Kadarnya masih dalam batas normal dan sehat untuk tubuh manusia. Sedangkan untuk energi, jumlahnya sangat baik untuk mencukupi kebutuhan energi manusia.

Kandungan Protein yang Tinggi pada Lidah Buaya

Protein diketahui sebagai nutrisi yang paling dibutuhkan oleh tubuh untuk mendukung proses metabolisme dalam tubuh manusia. Sayangnya, kebanyakan jenis konsumsi manusia saat ini sangat rendah protein dan lebih tinggi lemak. Lidah buaya merupakan salah satu tumbuhan dengan kandungan protein yang cukup tinggi. Protein juga merupakan salah satu kandungan lidah buaya yang menjadi alasan manfaat lidah buaya sangatlah banyak. Untuk tahu apa saja manfaat lidah buaya yang dilatarbelakangi oleh kandungan protein akan dijelaskan di bagian berikutnya.
Setelah mengetahui lebih jauh tentang kandungan-kandungan vitamin dan nutrisi pada lidah buaya, tentu tidak lengkap rasanya tanpa mengetahui manfaat dari lidah buaya. Bagian selanjutnya akan kita ketahui manfaat dari lidah buaya untuk kesehatan dan kecantikan tubuh manusia.
 

30 Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan dan Kecantikan

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, lidah buaya sangat kaya akan kandungan vitamin dan nutrisi. Akibat kandungannya tersebut, lidah buaya memiliki sangat banyak manfaat. Manfaat lidah buaya khususnya adalah dalam bidang kesehatan dan kecantikan. Penggunaan lidah buaya pun dipercaya aman dan tidak beresiko. Sehingga semakin banyak orang yang memanfaatkan lidah buaya untuk kebutuhannya. Berikut ini 30 manfaat lidah buaya baik untuk kesehatan ataupun untuk kecantikan.


1). Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Lidah buaya memiliki banyak kandungan antioksidan. Antioksidan ini sangatlah tinggi manfaatnya. Salah satunya adalah untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan melawan radikal bebas. Sehingga konsumsi lidah buaya sangat dianjurkan karena dapat mencegah penyakit-penyakit yang menyerang tubuh anda. Anda dapat mengolah lidah buaya menjadi jus lidah buaya. Setelahnya anda dapat mengonsumsinya dengan teratur. Konsumsilah satu kali dalam sehari baik di pagi hari ataupun malam hari.

2). Melakukan Detoksifikasi / Pengeluaran Racun dalam Tubuh
Manfaat dari protein yang ada di dalam lidah buaya adalah untuk menetralkan racun-racun yang masuk ke dalam tubuh manusia. Racun-racun ini sangat berbahaya dan dapat mengancam kesehatan tubuh. Oleh karena itu, konsumsi lidah buaya sangat dianjurkan karena dapat meningkatkan keefektifan dari penetralan racun. Konsumsi lidah buaya dapat dilakukan dengan mengolahnya menjadi jus seperti yang telah disebutkan sebelumnya.

3). Program Diet / Mengurangi Berat Badan
Lidah buaya merupakan buah yang tinggi akan protein. Sehingga kandungan protein dalam lidah buaya membuat lidah buaya sangat cocok untuk dikonsumsi saat diet Kandungan proteinnya dapat mencukupi kebutuhan tubuh dan kandungan lemak dan karbohidratnya tidak mengkhawatirkan untuk mengganggu program diet anda. Selain itu, kandungan serat pada lidah buaya pun dapat membantu untuk melancarkan pencernaan dan membuat anda lebih cepat kenyang. Oleh karena itu, konsumsilah lidah buaya sebagai bagian dari program diet anda. Anda dapat mengonsumsinya dalam bentuk jus lidah buaya.

4). Menjaga Kesehatan Kardiovaskular
Kandungan nutrisi dalam lidah buaya dapat membantu mencegah inflamasi dan juga menurunkan tekanan darah. Selain itu, ekstrak dari lidah buaya yang disuntikkan ke dalam darah dapat meningkatkan kemampuan sel darah merah untuk terdifusi dan mentransportasi oksigen. Sehingga resiko serangan jantung pada manusia yang mengonsumsi lidah buaya sangatlah kecil. Dan kesehatan kardiovaskular pun dapat terjaga.
 
5). Baik dikonsumsi Oleh Penderita Diabetes
Diabetes merupakan salah satu penyakit yang banyak menyerang manusia saat ini. Penyakit ini merupakan penyakit yang disebabkan oleh karena pola hidup yang tidak sehat. Faktanya, lidah buaya dapat memembantu mengatur kadar gula darah akibat kandungan 3 senyawa penting didalamnya. Tiga senyawa dalam lidah buaya yang mampu membantu penyakit diabetes adalah lektin, mannans, dan anthraquinones. Oleh karena itu, lidah buaya sangatlah dianjurkan dikonsumsi dalam bentuk jusa oleh penderita diabetes.

6). Membantu Sistem Pencernaan
Lidah buaya sangat bermanfaat bagi manusia untuk setiap umur. Salah satu manfaatnya adalah untuk membantu proses pencernaan. Lidah buaya dapat membantu fungsi usus untuk menyerap protein dalam makanan dan meminimalisir kebiasaan sering mulas. Konsumsilah lidah buaya secara rutin sebagai obat pencernaan anda sehari-hari.
 
7). Mencegah Peradangan
Peradangan dapat terjadi di beberapa organ tubuh. Misalnya pada sel ataupun tulang. Kandungan vitamin, serat, mineral, dna 12 zat lainnya pada lidah buaya dapat mencegah peradangan tersebut terjadi. Sehingga konsumsilah lidah buaya untuk menghadapi peradangan yang terjadi dalam tubuh.
 
8). Meningkatkan Alkalisasi Tubuh
Alkalisasi pada tubuh manusia merupakan proses yang dilakukan untuk menjaga kadar keasaman tubuh. Lidah buaya merupakan tanaman yang dapat meningkatkan proses alkalisasi tersebut, karena sifatnya yang bersifat alkali. Oleh karena itu untuk menjaga kadar asam tubuh, sangat dianjurkan untuk meminum jus lidah buaya setelah makan.

9). Mencukupi Kebutuhan Asam Amino Tubuh
Tubuh manusia memerlukan 20 jenis asam amino yang 8 diantaranya tidak dapat dihasilkan secara mandiri dalam tubuh. Lidah buaya memiliki 19 jenis asam amino dan 7 diantaranya adalah jenis asam amino yang dibutuhkan oleh tubuh. Sehingga konsumsi lidah buaya sangatlah dianjurkan untuk manusia di segala usia.
 
10). Mengobati Wasir
Wasir merupakan penyakit yang kebanyakan mengganggu manusia yang memiliki aktivitas padat dan makan makanan kurang berserat. Penyakit ini dapat diatasi dengan menggunakan lidah buaya. Konsumsilah lidah buaya dengan dicampur oleh madu dan air hangat. Konsumsi ramuan lidah buaya ini secara rutin tiga kali satu hari sebelum atau sesudah makan.
 
11). Menyembuhkan Luka
Lidah buaya memiliki kemampuan untuk meningkatkan kerja membangun jaringan baru di jaringan kulit yang mengalami luka. Anda cukup mengeluarkan gel lidah buaya dengan memotong lidah buaya menjadi dua bagian. Oleskan gel tersebut ke bagian kulit yang mengalami luka.  Luka-luka yang dapat anda obati dengan lidah buaya antara lain adalah luka bakar, luka gigitan serangga, dan luka terpotong.
 
12). Mengobati Bisul
Bisul merupakan penyakit kulit yang sangat sering menyerang anak-anak. Saat ini anda tidak perlu susah-susah lagi mencari salep yang tepat. Cukup manfaatkan lidah buaya untuk mengobati bisul tersebut. Anda cukup menumbuk daunnya dan tambahkan garam, lalu tempelkan di lokasi bisul anda berada. Buka tempelan setelah beberapa jam dan bisul pun akan ikut pecah terangkat.
 
13). Melebatkan Rambut
Lidah buaya sudah diketahui oleh umum sebagai salah satu bahan dasar dalam berbagai jenis shampoo. Salah satu manfaat lidah buaya untuk rambut adalah meningkatkan pertumbuhannya, sehingga rambut menjadi lebih lebat. Lidah buaya memiliki kandungan enzim yang mampu membuang sel kulit mati yang menghambat pertumbuhan rambut. Selain itu alkalisasi dari lidah buaya juga dapat membuat kadar pH rambut menjadi lebih baik dan normal, sehingga rambut pun dapat tumbuh lebih lebat.

14). Mencegah Peradangan Kulit Kepala
Peradangan pada kulit kepala sering terjadi pada anda yang memiliki kulit kepala sensitive. Lidah buaya mampu mencegahnya dengan kandungannya berupa bradykinase dan enzim analesgic anti-inflammatic, serta asam salisilat. Kandungan-kandungan tersebut menyebabkan kulit kepala tidak mudah terjadi gatal dan iritasi lagi. Oleskan lidah buaya secara teratur pada kulit kepala anda untuk penggunaan.
 
15). Mengobati Ketombe
Lidah buaya memiliki kandungan asam yang dapat membantu untuk memusnahkan ketombe di kulit kepala. Anda cukup mengoleskan gel yang didapatkan dengan membelah lidah buaya ke seluruh bagian kulit kepala secara rutin. Jika sudah diamkan selama setengah jam dan bilas dengan bersih. Jika dilakukan dengan rutin, hasilnya akan lebih maksimal.


16). Menjadi Conditioner
Gel dari lidah buaya memiliki kandungan protein yang sangat baik untuk sel-sel rambut dan kulit kepala rambut. Penggunaan gel lidah buaya secara rutin dapat mencukupi kebutuhan protein rambut. Oleh karena itu, gunakanlah gel lidah buaya untuk mendapatkan rambut yang sehat dan kuat.
 
17). Mencegah Kerontokan Rambut
Kandungan protein pada gel lidah buaya sangatlah baik untuk rambut. Salah satunya adalah manfaatnya untuk mencegah rambut rontok. Gel lidah buaya dapat menguatkan rambut hingga ke akarnya dan mencegah rambut mudah patah dan menjadi rontok.

18). Mencegah Gatal di Kulit Kepala / Anti-pruritus
Penyakit kulit kepala yang gatal merupakan penyakit yang dikenal dengan nama Pruritus. Penyakit ini memiliki anti berupa enzim yang berada pada lidah buaya. Sehingga penggunaan lidah buaya sangat dianjurkan untuk mencegah penyakit kulit kepala, salah satunya adalah penyakit pruritus ini.
 
19). Menjaga Kelembaban Rambut
Gel lidah buaya yang ditempelkan pada rambut secara rutin dapat menjaga rambut tidak kering. Kondisi rambut yang lembab dan sehat tentu lebih diidamkan daripada rambut kering yang rusak. Oleh karena itu, salah satu manfaat lidah buaya adalah juga menjaga kelembaban rambut.
 
20). Menutrisi Kulit Kepala
Lidah buaya memiliki gel yang teksturnya mudah meresap melalui kulit kepala. Nutrisi dari lidah buaya tersebut dapat mencukupi kebutuhan nutrisi kulit kepala dan rambut. Sehingga rambut tidak mudah terkena penyakit dan selalu terjaga kebutuhan nutrisinya.
 
21). Menjaga Kelembaban Kulit Tubuh
Gel lidah buaya yang ditempelkan pada seluruh permukaan kulit tubuh seperti lulur akan memberikan manfaat yang sangat baik. Penggunaan lulur lidah buaya secara rutin dapat menjaga kulit tetap lembab dan tidak kering. Kondisi kulit yang lembab akan mampu menangkal sinar matahari yang menyengat kulit. Oleh karena itu, salah satu manfaat lidah buaya adalah juga menjaga kelembaban kulit.
 
22). Menjadi Sunblock
Gel lidah buaya sangat bermanfaat juga untuk menjadi lotion. Akan tetapi anda harus menggunakannya dalam jumlah yang secukupnya saja. Jika berlebihan anda akan merasa lengket. Gunakan secara rutin untuk menjaga kulit anda dari serangan matahari.
 
23). Mencegah Penuaan Dini
Manfaat lain lidah buaya dalam dunia kecantikan adalah untuk mencegah penuaan di usia yang masih muda. Dengan rutin menggunakan gel lidah buaya pada wajah, kerutan-kerutan wajah dapat dicegah. Kulit pun terlihat lebih sehat dan segar tidak kusam.
 
24). Mengurangi Bekas Stretch Mark
Bagi anda ibu melahirkan, stretch mark menjadi kompleks yang sangat anda pikirkan. Anda dapat membantu menguranginya dengan menggunakan gel lidah buaya. Gunakan secara rutin dan anda akan mendapatkan bekas stretch mark menghilang perlahan-lahan.
 
25). Melebatkan Alis Mata
Gunakan gel lidah buaya pada alis mata anda sebelum anda tidur. Gunakan secara rutin dan bersihkan ketika anda bangun di pagi hari. Penggunaan yang rutin akan mempercepat alis mata anda tumbuh lebih tebal dan lebat.
 
26). Menjadi Pembersih Riasan / Makeup
Mungkin anda menggunakan produk kecantikan untuk membersihkan makeup anda. Cukup ambil gel lidah buaya dan usapkan ke seluruh wajah anda yang bermakeup. Anda akan mendapatkan wajah anda kembali bersih tanpa kesulitan.
 
27). Menghilangkan Jerawat
Dalam hal kecantikan, manfaat lidah buaya salah satunya adalah untuk menghilangkan jerawat dan bekasnyaKandungan lidah buaya yang kaya akan vitamin membuatnya mudah menghilangkan jerawat ataupun bekasnya. Gunakanlah gel lidah buaya dan oleskan pada jerawat ataupun bekas jerawat. Maka anda akan mendapati kulit anda cantik tanpa gangguan jerawat lagi.
 
28). Menghilangkan Flek Hitam di Wajah
flek hitam di wajah dapat disebabkan oleh berbagai macam alasan. Gunakan gel lidah buaya tersebut pada wajah secara rutin untuk mendapatkan wajah anda kembali putih bersih tanpa bekas-bekas hitam.
 
29). Menjaga Kesehatan Bulu Mata
Bagi anda yang sering menggunakan mascara untuk bulu mata, anda harus menjaga kesehatan bulu mata dari bahan-bahan kimia. Oleskanlah gel lidah buaya pada bulu mata dengan hati-hati dan diamkan selama setengah jam. Cuci hingga bersih dan lakukan secara rutin.
 
30). Menjaga Kelembaban Wajah
Gel lidah buaya yang ditempelkan pada seluruh permukaan kulit wajah seperti masker akan memberikan manfaat yang sangat baik. Penggunaan masker lidah buaya secara rutin dapat menjaga kulit wajah tetap lembab dan kencang. Kondisi kulit wajah yang lembab akan mampu menjaga wajah semakin bersinar. Oleh karena itu, salah satu manfaat lidah buaya adalah juga menjaga kelembaban kulit wajah.

       Demikianlah tadi kandungan nutrisi lidah buaya dan manfaat yang dapat dirasakan oleh manusia dari lidah buaya. Penggunaan lidah buaya untuk mengatasi masalah-masalah manusia sangatlah aman dan tidak menimbulkan resiko yang membahayakan. Semoga dapat bermanfaat dan membantu memenuhi kebutuhan anda akan informasi.
 
sumber : http://manfaatsehat.id/manfaat-lidah-buaya/
gambar : https://www.google.com/search?q=gambar+lidah+buaya&ie=utf-8&oe=utf-           8#q=manfaat+lidah+buaya+bagi+kesehatan&*

Materi Tentang Rapat

   A.    Pengertian Rapat Rapat merupakan pertemuan atau berkumpulnya minimal dua orang atau lebih untuk memutuskan suatu tujuan. Rapat j...